You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
50 Warga Pademangan Timur Ikuti Pembinaan Kadarkum secara Daring
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

50 Warga Pademangan Timur Ikuti Pembinaan Kadarkum Secara Daring

Sebanyak 50 warga Kelurahan Pademangan Timur, Pademangan, Jakarta Utara, mengikuti kegiatan pembinaan keluarga sadar hukum (Kadarkum) yang diselenggarakan Biro Hukum Setda Pemprov DKI secara daring, Selasa (10/10).

Peserta kegiatan dari unsur PKK, Karang Taruna, RT/RW dan tokoh masyarakat

Lurah Pademangan Timur, Abdul Rahman Hakim mengatakan, kegiatan ini menghadirkan nara sumber dari Kantor Wilayah Badan Pertanahan DKI Jakarta dan Kementeruan Hukum dan HAM RI Kantor Wilayah DKI Jakarta.

Dijelaskan Abdul, materi yang disampaikan terkait aturan waris dan tata cara pengurusan waris. Kemudian, terkait hukum pertanahan para pemateri menyampaikan aturan tentang dasar hukum dan prinsip hukum pertanahan.

Tim Kadarkum Warakas Matangkan Persiapan ke Lomba Tingkat Nasional

Selain itu, peserta juga diberikan materi tentang layanan bantuan yang disiapkan bagi masyarakat. Kemudian, mereka disosialisasikan tatacara mengakses layanan.

"Peserta kegiatan dari unsur PKK, Karang Taruna, RT/RW dan tokoh masyarakat," ujarnya.

Anggota PKK Kelurahan Pademangan Timur, Sugianti, mengapresiasi kegiatan ini karena materi yang disampaikan merupakan persoalan yang selama ini berkembang di masyarakat dan butuh pencerahan.

"Dengan materi yang disampaikan, kita jadi paham bagaimana hukum waris dan proses tahapan pengurusan sesuai aturan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye13853 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Terapkan Prosedur Terbaru dalam Laporan Barang Tertinggal

    access_time03-03-2025 remove_red_eye1170 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Atasi Banjir, Gubernur Pramono Instruksikan Pembukaan Pintu Air

    access_time04-03-2025 remove_red_eye989 personDessy Suciati
  4. Curah Hujan Ekstrem di Hulu Sebabkan Sungai Ciliwung Meluap

    access_time04-03-2025 remove_red_eye772 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Halte Petukangan Berganti Nama Menjadi Halte Petukangan D’Masiv

    access_time04-03-2025 remove_red_eye745 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik